Elementor mungkin adalah plugin layouting wordpress drag-and-drop dan no-code paling banyak dipakai sekarang. Namun wordpress versi terbaru (dan sebelumnya) sudah memfasilitasi blocks. Sebagai pengguna WP versi lama, agak kagok juga. Tapi saya coba pelajari dan ternyata asik, tak perlu install elementor. Tentu ada beberapa fitur yang lebih asik di elementor.
Klik di atas untuk melihat daftar Blocks-nya WordPress. Sudah ada Loop juga, seperti di elementor. Jadi kita bisa tentukan masing-masing seperti apa post akan ditampilkan, seperti template penampilan untuk post-nya.
Terus ada Groups yang berlaku mirip Container di elementor. Container pun saya baru ngeh akhir-akhir ini menggantikan inner section-nya elementor.
Secara keseluruhan, layouting custom di wordpress lebih mudah, tak harus pakai elementor. Namun mungkin saya masih perlu perdalam lagi sesungguhnya apakah ada yang signifikan berbeda. Atau kamu tau?
Saya lagi nyobain satu-satu block dan ngecek setting2 apa saja yang memungkinkan untuk suatu block. ternyata asik, ada Page Break yang bisa bikin 1 page jadi multi-halaman. Terus ada juga Footnote, yang bisa dibuat untuk sitasi di dalam 1 artikel tersebut. Cover juga asik, bisa bikin text diatas gambar dengan mudah. Dan sebagainya.
Cibinong, 10 Desember 2023
Nihan Lanisy
Leave a Reply