Ada beberapa orang yang membuat karyanya bisa digunakan secara gratis dan untuk keperluan apapun. CC0 atau lisensi public domain, adalah lisensi yang jarang digunakan oleh seniman-seniman komersial. Cape bikin karya, lha kok karyanya digratiskan untuk masyarakat dunia.
Tapi itulah nyatanya. Kadang itu masalah niat dan pilihan hidup dan filosfinya saja.
Salah satu yang pagi ini saya temui adalah Jay Mantri yang mengunggah foto-fotonya di web https://jaymantri.com/ dengan lisensi CC0. Dengan lisensi ini, saya bebas menggunakan fotonya untuk apapun. Misal mau saya bagikan lagi, atau saya cetak di kaos dan saya jual juga boleh. CC0 juga membebaskan kita dari atribusi, harus memberi credit kepada sang pembuat karya.
CC0 adalah kerja kebudayaan penuh keikhlasan. Makasih Jay Mantri, saya terinspirasi pagi ini. Akan saya buat CC0 yang banyak, insyaallah.
Web Jay Mantri saya temukan di tautan ini https://99designs.com/blog/resources/public-domain-image-resources/
Pondok Cabe, 11 Desember 2023
Nihan Lanisy
Leave a Reply