Lobokword

Kalau ga pas, ya lobok.

PC sudah nyala, berdebu bertahun tak dapat kesempatan hidup. Ternyata ada passwordnya. Dan semua orang lupa passwordnya.

Muncul hint: “rumah”

Saya ketik semua rumah yang terkait. Tak bisa-bisa. Sudah 1 jam lebih thuk-gathuk password-password-an.

Adzan magrib terdengar. Saya senderkan bahu, memejam mata, minta padaNya ditunjukkan passwordnya. Rasanya jari bergerak mengetikkan “d41a”.

Seketika layar berubah, pagar tertembus. Aku pun bisa akses PC itu. Suwun ya Allah.

Yogyakarta, 1 Juni 2025

Nihan Lanisy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *